Danramil 01/Balai Tinjau Lokasi Banjir yang Rendam Rumah Warga di Meral

KARIMUN, RADARSATU.COM – Danramil 01/Balai Karimun, Mayor Inf K Manurung, meninjau lokasi bencana banjir di Gang Awang Noor, RT 02 RW 05, Kelurahan Baran Barat, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun, Kamis (5/11/2020).

Dalam peninjauannya, danramil tampak mengecek saluran air yang berada di lokasi serta melakukan komunikasi dengan warga sekitar yang terdampak langsung akibat banjir tersebut.

“Jadi memang drainase ini karena hujan turun dengan lebat jadi air nya tidak tertampung sehingga meluap ke rumah-rumah warga,” katanya.

Mayor Inf K Manurung mengatakan,akibat banjir tersebut, sebanyak 18 rumah warga terendam banjir setelah diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi pada Kamis dini hari.

“Bagian dalam itu ada sekitar 18 rumah yang kena banjir. Kalau keseluruhan digabung dengan ketinggian air yang tidak terlalu parah itu ada sekitar 30 an rumah,” ujarnya.

Diketahui, kawasan tersebut memang kerap menjadi langganan banjir ketika musim hujan datang. Debit air yang bertambah berasal dari kawasan Wonosari dan Bukit Tembak, Kecamatan Meral.

“Air itu datang dari arah Wonosari dan Bukit Tembak, sehingga meluap karena tidak cukup tertampung oleh parit yang ada,” tambahnya. (Riandi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *