Jembatan Anak Tiri Desa Marok Tua Di Bangun dengan Anggaran APBD 21 Miliar

LINGGA– Plt Gubkepri H Isdianto meletakkan batu pertama pembangunan jembatan penghubung di Desa Marok Tua. Panjang jembatan itu sekitar 200 meter, lebar sekitar 4,5 meter dan dilaksanakan Tahun 2020 dengan APBD Kepri sekitar Rp 22,5 miliar.

Acara berlangsung di Desa Marok Tua Kecamatan Singkep Barat, Minggu (21/06/2020).

Bupati Lingga Alias Wello mengatakan dirinya merasa gembira dan penuh rasa syukur. Sebab, pembangunan ini telah lama dinanti.

“Akhirnya jembatan anak tiri jembatan kayu di Desa Marok Tua ini, akan menjadi jembatan emas dengan sentuhan Bapak Plt Gubernur Isdianto Disebut jembatan emas, karena inilah jembatan terpanjang di Kabupaten Lingga,” kata Bupati Alias Wello.

Sementara Plt Gubernur H Isdianto memaparkan, saat ini pembangunan di daerah terus dimaksimalkan, bahkan sudah menjangkau daerah-daerah perbatasan, sehingga akses ke kecamatan di pelosok dan perbatasan bisa lancar. Kita tidak akan membiarkan masyarakat, karena pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan menjadi urat nadi perekonomian masyarakat.

Pembangunan jembatan penghubung ini, sebelumnya sempat dialokasikan pada anggarkan APBD 2019 lalu, namun proyek tersebut gagal lelang.

“Kemudian dianggarkan kembali pada APBD tahun 2020 ini dengan Rp13 miliar lebih dan tambahan sekitar Rp8 miliar pada APBDP. Dengan anggaran yang telah dialokasikan ini kita dorong OPD terkait yang mengerjakan pembangunan jembatan ini agar segera diselesaikan sebelum penghujung tahun,” ujar Isdianto.

Penulis: Agus Halim
Editor: Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *