BATAM, – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan sebagai terwujudnya Sinergitas TNI-Polri di wilayah Provinsi Kepri, Wakapolda Kepri Brigjen Pol Drs. H. Yan Fitri Halimansyah, MH., mengunjungi Rumah Dinas baru yang ditempati oleh Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos di Makorem 033/WP, Tanjungpinang, Senin (6/1/20).
Dalam kunjungan tersebut, Wakapolda Kepri didampingi oleh Irwasda Polda Kepri, Wakabinda Provinsi Kepri, Pejabat Utama Polda Kepri, Kapolres Tanjungpinang dan Personil TNI-Polri.
Kehadiran Wakapolda Kepri beserta rombongan disambut hangat oleh Danrem 033/WP.
Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Harry Goldenhardt menjelaskan, selama perayaan Natal dan tahun baru 2020 di wilayah Kepulauan Riau berlangsung dengan keadaan kondusif, aman, tertib, dan lancar.
“Hal tersebut tercipta bukan hanya karena penggelaran personel TNI-Polri dan Pemerintahan Daerah melainkan juga karena partisipasi aktif dan dukungan seluruh masyarakat Kepri,” sambungnya.
Danrem033/WP menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang di kediaman rumah dinas Danrem 033 yang baru.
Disamping dalam rangka silaturahmi Natal dan Tahun Baru, dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan Syukuran Pemberkatan Rumah Dinas.
Di akhir kunjungan tersebut rombongan berkesempatan santap siang bersama di Pendopo Rumah Dinas Danrem 033/WP.
(Hm/ren)