Kondisi Dermaga Pulau Penyengat Semakin Memprihatinkan: Dimana Pemerintah?

Kondisi Dermaga Pulau Penyengat Semakin Memprihatinkan: Dimana Pemerintah?
Dermaga Pulau Penyengat Tanjungpinang terlihat pagar pembatas banyak yang jebol (Foto: Muhammad Chairuddin)

TANJUNGPINANG, RADARSATU.com – Kondisi Dermaga Pulau Penyengat di Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), semakin memperihatinkan. Pantauan pada Rabu (17/4/2024) menunjukkan bahwa dermaga tersebut mengalami berbagai kerusakan yang mengkhawatirkan.

Meskipun masih ramai dengan aktivitas masyarakat, kondisi dermaga menimbulkan keprihatinan.

Sejumlah ruas pelantar telah kehilangan besi pembatasnya. Tiang-tiang pelantar tergerus air laut, atap berlubang, dan cat pelantar tampak usang.

Warga Penyengat dan sekitarnya mulai merasa cemas dengan kondisi dermaga tersebut yang sudah lama tidak mendapat perbaikan.

Dermaga ini menjadi pintu masuk utama menuju Pulau Penyengat, baik untuk wisatawan maupun warga yang melakukan penyeberangan.

Salah seorang warga, Joni, menyatakan kekhawatirannya terhadap keamanan dermaga tersebut.

Menurutnya, dermaga yang seharusnya menjadi sarana penting untuk penyeberangan dan pariwisata tampak sangat tidak layak digunakan.

“Sangat disayangkan Pemko maupun Pemprov Kepri tak mampu untuk lakukan upaya revitalisasi dermaga tersebut,” ujarnya dengan nada kecewa.

“Saya sendiri videokan saat Lebaran pas saat hujan lagi. Sangat menyedihkan gerbang wisata atau wajah pintu masuk menuju Pulau Penyengat seperti kandang bebek,” tambah Joni.

Warga lainnya, Alvan, juga menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi dermaga. Ia menekankan pentingnya perbaikan segera untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan pengguna dermaga.

“Sayang sekali kalau sampai tidak dirawat. Soalnya kan ini digunakan masyarakat,” katanya.

Ia pun mengaku sempat khawatir untuk melalui dermaga itu. Namun lantaran banyaknya yang beraktivitas dan menjadi satu-satunya akses yang dapat ia jangkau, maka ia memberanikan diri.

“Mau bagaimana lagi? Mumpung pulang ke Tanjungpinang juga,” tuturnya.

Pemerintah diharapkan segera mengambil langkah untuk memperbaiki dermaga Pulau Penyengat agar tetap aman dan nyaman digunakan oleh masyarakat serta wisatawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *