Lanud Raja Haji Fisabilillah Meraih Penganugrahan KPPN Tanjungpinang Awards

Lanud Raja Haji Fisabilillah Meraih Penganugrahan KPPN Tanjungpinang Awards. (Foto: PenLanudRHF).

TANJUNGPINANG, RADARSATU.COM – Lanud Raja Haji Fisabilillah meraih juara 1 Penganugrahan KPPN Tanjungpinang Awards.

Penganugrahan itu digelar di Aula Lantai 4 Gedung Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Riau, Jalan Sultan Muhammad Syah No.1, Dompak, Kota Tanjungpinang, Rabu (24/1/2024).

Dalam Penganugrahan KPPN Awards ini, Lanud Raja Haji Fisabilillah memperoleh hasil nilai terbaik dalam kategori penyampaian memo pengesahan hibah langsung barang,jasa,surat berharga tercepat tahun anggaran 2023.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara di wilayah Kota Tanjungpinang, Teguh Irwono.

Kegiatan itu bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan anggaran Tahun 2023 dan memberikan langkah strategis pelaksanaan anggaran Tahun 2024 serta penganugrahan KPPN Awards kepada satuan kerja sehingga memberikan apresiasi atas kinerja Satker masing-masing yang telah memberikan kinerja terbaik dalam pelaksanaan anggaran Tahun 2023 di Wilayah Bayar KPPN Tanjungpinang.

Kepala Bagian Umum Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Riau, Haris Budi Susila mengucapkan terimakasih serta memberikan apresiasi kepada kuasa pengguna anggaran yang yang dinilai sangat concern dan fokus dalam mengawal pengelolaan APBN sehingga pencapaian kinerja pelaksanaan anggaran meraih hasil yang baik.

Atas penganugrahan yang berhasil diraih Lanud Raja Haji Fisabilillah, Kapekas Lanud Raja Haji Fisabilillah, Mayor Adm Heka Ellyson, S.E. didampingi Letda Adm Sukendi sangat merasa bangga atas dianugerahkan sebagai pemenang di kategori KPPN Tanjungpinang Awards ini.

“Semoga kedepan kami bersama staf akan terus bersemangat dan meningkatkan kinerja yang lebih baik dalam mengawal pengelolaan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) sehingga dapat meraih hasil yang diharapkan,” kata Mayor Adm Heka Ellyson.

Penulis: RobinEditor: Riandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *