DPRD Lingga Setujui RAPBD Tahun 2022

LINGGA, RADARSATU.COM – DPRD Lingga menggelar rapat paripurna dengan agenda Permintaan Persetujuan RAPBD Tahun Anggaran 2022 di ruang rapat kantor DPRD Lingga, Senin (22/11/2021).

Dalam paripurna, DPRD menyetujui RAPBD 2022 sebesar Rp. 853.502.688.285.00 dengan rincian PAD sebesar Rp. 53.554.473.720 dan Dana Perimbangan sebesar Rp. 785.528.007.765.

Juru Bicara Banggar DPRD, Raja Muchsin mengatakan, kebijakan pendapatan RAPBD 2022 seperti memperluas basis penerimaan, memperkuat proses pemungutan dengan mempercepat penyusunan regulasi, meningkatkan pengawasan dengan melakukan pemeriksaan secara insidentil dan berkala.

Belanja daerah diprioritaskan untuk pencegahan penyebaran dan percepatan penanganan wabah Covid-19 yang merupakan komitmen pemerintah pusat, pergeseran anggaran antar OPD, antar kegiatan dan antar jenis belanja serta program dan kegiatan yang menjadi prioritas untuk mempercepat pencapaian program prioritas.

Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Lingga tahun 2022 menetapkan prioritas pembangunan daerah seperti penguatan pertumbuhan ekonomi, pengembangan wilayah, peningkatan SDM, memperkuat infrastruktur serta memperkuat stabilitas polbudhankam”

“Asumsi perkiraan belanja daerah tahun anggaran 2022 tersebut dapat disetujui dan di sepakati untuk menjadi acuan dalam pembahasan RAPBD Tahun Anggaran 2022,” kata Raja Muchsin, Senin (22/11/2021).

Bupati Lingga Muhammad Nizar mengucapkan terima kasih kepada Tim Banggar DPRD, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Asisten dan seluruh Perangkat Daerah atas koordinasi yang baik terkhusus kepada BPKAD yang begitu cepat menerapkan Sistem SIPD sehingga semua program bisa termuat dengan tepat.

(Agus)
Editor: Nuel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *