Daerah  

DPRD dan Pemkab Kuansing Sahkan KUA PPAS Tahun 2022

KUANSING, RADARSATU.com – DPRD dan Pemkab Kuantan Singingi menandatangani nota kesepakatan terkait Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Rancangan APBD tahun 2022.

Ketua DPRD Kuansing, Adam mengatakan, penandatanganan nota kesepakatan ini setelah DPRD mendengar dan menyetujui penyampaian Badan Anggaran.

“Sehingga rangkaian acara dapat diselesaikan dengan baik. Ini untuk dijadikan dasar dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2022,” katanya, Senin (16/8/2021).

Dikatakan Adam, KUA PPAS yang baru disahkan disusun berdasarkan kondisi ekonomi tahun sebelumnya, laju inflasi dan indikator ekonomi makro daerah.

Penyusunan juga mempertimbangkan potensi pendapatan daerah dan prioritas pembangunan daerah.

KUA PPAS APBD tahun 2022 perlu mengakomodir kegiatan – kegiatan strategis yang mengimplementasikan dan kebijakan umum APBD dalam klasifikasi Kebijakan pemerintah daerah.

“KUA PPAS APBD tahun anggaran 2022 ini telah kita sepakati bersama, saya selaku pimpinan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras,” ujar Adam.

Adam berharap, KUA PPAS yang baru disahkan dapat direalisasikan untuk melanjutkan peningkatan ekonomi di Kuansing.

“Oleh karena itu PPAS disusun untuk mengimplementasikan dan kebijakan umum APBD dan klasifikasi kebijakan Pemerintah Daerah,” harapnya.

(Sartika)
Editor: Patar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *