Daerah  

Wabup Kuansing Minta Pengusaha Dukung Penertiban Truk ODOL

KUANSING, RADARSATU.com – Wakil Bupati Kuansing, Suhardiman Amby berang pengusaha maupun perwakilan tidak hadir dalam rapat koordinasi penertiban truk Over Dimensi Over Loading (ODOL) di kantor Bupati Kuansing, Senin (28/6/2021).

Dalam rapat penertiban itu, Suhardiman direncanakan akan mensosialisasikan kepada pengusaha agar mendukung dan taat dengan peraturan pembatasan tonase saat melintas di sejumlah ruas jalan di Kuansing.

Suhardiman menerangkan, akibat truk yang kelebihan muatan, sejumlah ruas jalan di Kuansing mengalami rusak berat.

“Oleh sebab itu, kami menghimbau agar perusahaan yang ada, untuk menjaga kondisi jalan di wilayah operasional mereka tetap dalam kondisi baik,” katanya, Senin (28/6/2021).

Agar kondisi jalan terjaga dengan baik, mulai tahun depan Pemkab Kuansing akan memberlakukan pengawasan ketat dan meminta pengusaha menggunakan jasa transportasi pihak ketiga yang menggunakan plat Kuansing atau berplat BM.

Ia menegaskan akan menindak tegas perusahaan yang masih ngeyel dan tetap menggunakan truk ODOL.

“Ke depannya, bila masih terdapat perusahaan yang bandel, maka akan ditindak tegas secara hukum bersama pihak seperti Kepolisian dan lainnya,” tegas Suhardiman.

Ia meminta agar pengusaha hadir dalam rapat koordinasi kedua yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

(Sartika)
Editor: Patar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *