Daerah  

Suhardiman Usulkan Kuansing Jadi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional

KUANSING, RADARSATU.com – Wakil Bupati Kuansing, Suhardiman Amby mengusulkan Kuansing menjadi Kawasan Strategis Parawisata Nasional (KSPN) kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Hal itu ia usulkan saat menghadiri kunjungan Sandiaga Uno di gedung LAM Riau Pekanbaru sekaligus peresmian gedung sentra Budaya Dan Ekonomi keatif Melayu Riau, Minggu (12/9/2021).

Saat mengunjungi gerai Kuansing, Sandiaga sangat tertarik berbagai tampilan produk seperti tenunan batik dari Kuansing.

Tidak ketinggalan, Suhardiman juga menyerahkan cendramata Replika Jalur kepada Sandiaga.

Dalam sambutannya, Sandiaga mengaku baru dapat mengunjungi Balai LAM hari kali ini.

“Alhamdulilah pada hari ini saya bisa melihat secara langsung gerai sentra budaya dan ekonomi kreatif melayu bertempat di Balai LAM Riau,” ungkapnya.

Ia mengatakan akan terus mendorong Riau Government Of Melayu atau Pemerintahan Melayu di Bumi Lancang Kuning bersama Pemprov Riau, SKK Migas dan Chevron.

“Insyaallah saya akan terus mendorong Riau Goverment Of Melayu dengan baik bersama pihak terkait,” ujarnya.

Sandiaga berharap dengan adanya gerai sentra budaya dan ekonomi kreatif melayu ini dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar.

“Semoga gerai sentra budaya dan ekonomi kreatif ini akan membawa kemajuan bagi kita dan dapat membuka lapangan kerja seluas luasnya,” harapnya.

Sandiaga menuturkan, meskipun dalam situasi pandemi Covid-19, Kemenparekraf akan berkoordinasi dengan Pemprov Riau untuk meningkatkan wisata nasional yang mengutamakan kesehatan di Riau.

“Untuk itu kami terus berkoordinasi dengan Pemprov Riau, tapi yang paling kita prioritaskan adalah keselamatan dan kesehatan masyarakat Riau,” tutupnya.

Kunjungan Sandiaga Uno turut didampingi Gubernur Riau Syamsuar,  Ketua Dewan Pimpinan Harian LAM Datuk Seri Syahril Abu Bakar, Wabup Kuansing Suhardiman Amby, Kadispar Riau Roni Rakhmat, Kadisbud Riau, Yoserizal Zen dan beberapa tamu undangan .

(Sartika)
Editor: Nuel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *