Dirut RSUD Muhammad Sani Mengundurkan Diri

RSUD Muhammad Sani Karimun. (Foto: Kar)

KARIMUN, radarsatu.com – Beredar kabar Direktur Utama (Dirut) RSUD Muhammad Sani Karimun, Rosdiana mengundurkan diri dari jabatannya. Kabar itu saat ini mulai jadi pembicaraan hangat di masyarakat Karimun, Kepulauan Riau.

Apa penyebab pasti Dirut RSUD Muhammad Sani Karimun mengundurkan diri belum diketahui secara pasti. Dari informasi yang diterima, salah satu alasan Rosdiana mundur agar bisa fokus mengurus dan mengembangkan klinik kesehatannya.

Pemkab Karimun akhirnya buka suara memberikan penjelasan soal kabar tersebut.

“Pengunduran diri Rosdiana dari jabatan sebagai Dirut RSUD M Sani belum resmi,” ungkap Kepala BKPSDM Karimun, Sudarmadi, Rabu (22/1/2025).

Dikatakan Sudarmadi, pihaknya belum menerima surat permohonan dari yang bersangkutan.

“Sampai hari ini surat resmi dari bersangkutan belum masuk ke kita,” katanya.

Sudarmadi menjelaskan, secara prosedural yang bersangkutan membuat surat pengunduran diri ditujukan ke Bupati Karimun.

Setelah disetujui akan diproses, kemudian dilakukan penunjukan Pelaksana Tugas (Plt) sebagai Dirut RSUD Muhammad Sani Karimun.

“Jika sudah masuk ke Bupati, surat pengunduran diri itu akan dilanjutkan ke BKPSDM kemudian ditunjuk siapa Plt nya,” ucap Sudarmadi.

Rosdiana secara resmi dilantik sebagai Dirut RSUD M Sani oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq pada Agustus 2022 lalu. Seharusnya jabatannya baru selesai pada 2027 mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *