Bantuan Cadangan Beras Pemerintah Kembali Diserahkan Pj Wali Kota Tanjungpinang

Bantuan cadangan beras pemerintah tahap 2 termin ke 3 untuk Kota Tanjungpinang kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) kembali diserahkan Penjabat (Pj.) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan di kelurahan Kampung Bugis dan Senggarang. (Foto: Ran)

TANJUNGPINANG, RADARSATU.com — Bantuan cadangan beras pemerintah tahap 2 termin ke 3 untuk Kota Tanjungpinang kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) kembali diserahkan Penjabat (Pj.) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan di kelurahan Kampung Bugis dan Senggarang. Penyerahan dilaksanakan di kantor Lurah Kampung Bugis, Rabu (8/11).

Hasan mengatakan bantuan cadangan beras ini merupakan program Pemerintah Pusat untuk menjamin ketersediaan pangan bagi masyarakat.

“Maka patut kita syukuri atas kebijakan Pemerintah Pusat ini dalam upaya menjamin ketersediaan cadangan pangan untuk membantu masyarakat terutama kepada Keluarga Penerima Manfaat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” ucapnya.

Baca Juga :  KPU Karimun Hitung Ulang Anggaran Pilkada 2020

Hasan juga mengapresiasi kepada forum RT/RW dan masyarakat atas partisipasi serta dukungan dalam menjalankan program Pemerintah.

“Terima kasih kami sampaikan kepada RT, RW, dan masyarakat yang telah turut serta dalam mendukung dan melaksanakan program Pemerintah di masyarakat. Mudah-mudahan dengan kolaborasi dan kerjasama, Pemko Tanjungpinang mampu mengatasi pengentasan kemiskinan, penanganan stunting, pengendalian inflasi, termasuk persiapan hingga pelaksanaan Pemilu di Kota Tanjungpinang yang aman dan lancar,” lanjutnya.

Dalam kesempatan itu disejalankan dengan penyerahan bantuan sarana dan prasarana kepada RT/RW juga Posyandu, berupa 1 unit sound system untuk Kelurahan Kampung Bugis dan Kelurahan Senggarang berupa 9 unit tenda lipat, 1 unit tenda biasa, 7 unit kipas angin untuk Posyandu, serta 180 buah kursi plastik.

Baca Juga :  Bupati Karimun Mewisuda Ratusan Santri TPQ se-Kundur Utara Tahun 2022

“Melalui bantuan ini sebagai bentuk dukungan Pemerintah dalam melaksanakan pelayanan untuk masyarakat. Semoga dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kepentingan bersama,” tutupnya.

Adapun penyaluran bantuan beras di kelurahan Kampung Bugis sebanyak 302 KPM dan kelurahan Senggarang sebanyak 357 KPM. (Ran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *