Momentum Peringati Hari Bidan Nasional, RSUD RAT Beri KB Gratis

Ketua pelaksana Kegiatan, Mersyoda Rianti. (Foto: Ade/radarsatu).

TANJUNGPINANG, RADARSATU.COM – Rumah Sakit Umum Daerah Raja Ahmad Thabib (RSUD RAT) membuka konsultasi dan pelayanan KB gratis bagi masyarakat dalam rangka memperingati Hari Bidan Nasional (HBN) 24 Juni 2023 di Lantai 2 RSUD RAT, Senin (27/6/2023).

Ketua Pelaksana Kegiatan, Mersyoda Rianti mengatakan, tujuan dilaksakan kegiatan tersebut untuk meningkatkan kesadaran bahwa pentingnya Keluarga Berencana (KB) dengan memberikan Pelayanan dan Konsultasi dalam beberapa bentuk seperti KB IUD/Spiral, KB Implant, KB Suntik 3 Bulan hingga Pil KB. KB ini dapat menjarakkan kehamilan, sehingga waktu kehamilan tidak berdekatan.

Ushnul Bariyah (kiri). (Foto: Ade/radarsatu).

Dalam kegiatan ini, perempuan yang bisa mendapatkan pelayanan adalah yang berusia di bawah 35 tahun.

“Ibu-ibu yang usianya masih produktif, masih berusia sebelum 35 tahun, jadi untuk menjarakkan kehamilan ya jangan sampai hamil berdekatan”, ucap Mersyoda Rianti.

Konsultasi dan pelayanan KB di RSUD RAT. (Foto: Ade/radarsatu).

Lebih lanjut Mersyoda Rianti mengatakan, layanan dan kosultasi ini dapat mendukung program pemerintah mengenai KB. Sebagai langkah awal, RSUD RAT telah menerima layanan konsultasi KB yang sebelumnya hanya bisa di puskesmas.

“Kita kan harus mendukung program pemerintah untuk ber-KB, kami baru mau memulai program KB ini, supaya nanti kedepannya disini bisa terima konsultasi untuk KB,” kata Ushnul Bariyah selaku Ketua IBI Ranting RSUD Raja Ahmad Thabib dalam acara yang sama.

Sebagai informasi, RSUD RAT biasanya hanya menerima layanan KB dalam bentuk rujukan Puskesmas namun setelah ini RSUD RAT akan membuka layanan konsultasi KB di Rumah Sakit tanpa harus rujukan lagi. (*)

Editor: Riandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *