Partai Demokrat Bengkalis Berbagi Paket Sembako ke Kaum Dhuafa

DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkalis membagikan paket sembako ke salah seorang warga. (Foto: RN).

BENGKALIS, RADARSATU.COM – DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkalis membagikan paket sembako kepada kaum dhuafa, fakir miskin dan anak yatim piatu, Jumat (3/3/2023).

Kegiatan tersebut dikemas dalam program “Jumat Berkah” yang dilakukan secara rutin setiap hari Jumat.

Kegiatan yang diketuai Nur Azmi Hasyim bersama kader Demokrat lainnya membagikan paket sembako tersebut di dua desa yakni Desa Pematang Duku dan Desa Meskom.

Nur Azmi Hasyim mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan wujud syukur kepada Allah SWT yang selama ini telah memberikan nikmat kepada Demokrat Bengkalis.

“Kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur kami kepada Allah SWT atas nikmat yang diberikan kepada kami,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Demokrat Bengkalis Agustina berharap, Demokrat selalu ada di hati masyarakat dan selalu berbagi dengan masyarakat yang kurang mampu.

“Alhamdulillah kami bisa berbagi dengan saudara-saudara kita yang tidak mampu. Ini sebagai wujud kepedulian kami terhadap masyarakat agar partai Demokrat selalu ada di hati masyarakat,” ujarnya.

Agustina menambahkan, dalam kegiatan jumat berkah kali ini pihaknya membagikan 15 paket sembako yang berisi beras, telor, minyak goreng, gula, kopi, dan mie instan.

“Semoga Partai Demokrat bisa lebih banyak berbuat untuk kepentingan masyarakat kedepannya,” tambahnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *