Rombongan Safari Ramadhan Wabub Anambas Menyasar di Masjid Darul Iman

Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra melakukan sesi foto bersama. (Foto: Gunawan/Radarsatu).

ANAMBAS, RADARSATU.COM – Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas Wan Zuhendra melaksanakan Safari Ramadhan 1443 H di Masjid Darul Iman Desa Pesisir Timur, Kecamatan Siantan, Selasa (19/4/2022) malam.

Safari Ramadhan itu turut dihadiri Wakil Ketua BAZNAS, Asisten III, Camat Siantan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kepala Desa Pesisir Timur sekaligus Badan Permusyarawatan Desa (BPD) dan Pengurus Mesjid Darul Iman Desa Pesisir Timur.

Sambutan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra mengatakan, ini hari yang ke 18 pemerintah daerah melaksanakan safari ramadhan tepatnya Desa Pesisir Timur.

“Harapan kita dengan kegiatan ini pandemi akan segara berkahir agar beribadah tetap khusuk dan bisa beribadah berjamah mudahan berkahir nya ramadhan tahun ini kita tidak ada lagi terpapar COVID-19,” katanya.

Menurutnya, safari ramadhan merupakan silaturahmi untuk memberikan manfaat seperti apa yang dikatakan oleh beberapa Ustadz yang menyampaikan paling tidak silaturahmi itu memperpanjang umur.

“Adanya rezeki, pintu rezeki akan terbuka, mudahan kita berharap bulan yang baik di tempat yang suci ini kita tetap bersilaturahmi mudahan-mudahan kita diberikan manfaat,” ujarnya.

Wan menyebutkan, 10 hari yang ke-2 malam hari ini tepatnya malam ke 18 berharap Allah mengampuni dosa kita dan mudahan yang akan masuk 10 hari yang terkahir kita terbebas dari azab.

“Momentum bulan ramadhan ini meningkatkan iman dan ketakwaan kepada Allah SWT, paling tidak yang terpenting kita bersabar,” tambahnya.

Beberapa bantuan yang sudah di berikan berupa sarung, penyaluran dari BAZNAS 25 paket.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *