Bupati Karimun Turut Prihatin dan Beri Bantuan ke Korban Kebakaran di Meral

KARIMUN, RADARSATU.com – – Bupati Karimun, Aunur Rafiq, meninjau lokasi Kebakaran di Pelantar Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Meral Kota, Kecamatan Meral, Minggu (07/03).

Dalam peninjauannya, Bupati Karimun ikut perihatin atas kejadian yang terjadi dan turut memberikan dukungan, motivasi dan juga bantuan kepada warga yang menjadi korban.

“InsyaAllah dalam seminggu ini kita akan berikan bantuan berupa dana yanag nantinya akan kita proses melalui anggran APBD. Menjelang seminggu ini sebelum bantuan dapat kita berikan, kebutuhan makanan para korban akan ditanggung oleh pemerintah daerah,” ujarnya.

Bupati Karimun juga menyampaikan terkait dengan korban, pihaknya akan melakukan pendataan terlebih dahulu yang di bantu oleh RT/RW setempat untuk melihat berapa jumlah korban dan berapa jumlah kerugian yang d alami. Disitu, akan terliat apa yang dapat dibantu dengan dana sesuai yang dimiliki.

Bupati meminta kepada Lurah dan Camat untuk membantu menyelesaikan dan tidak memungut dana terkait dokumen dan surat-surat warga yang ikut terbakar khusus masalah status kependudukannya.

Selain itu, ia juga meminta kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran sembarangan mengingat kondisi kita saat ini sedang mengalami musim kemarau.

Sedikitnya 13 KK yang terdampak kebakaran di Kelurahan Meral Kota, pada Minggu (07/03/2021) pukul 12.51 wib. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.

Sesuai perintah dari Bupati, makanan siap saji akan disiapkan hingga hari ke-7. Untuk sementara bantuan sembako dari Kemensos sudah diberikan bekerjasama dengan Tagana, kelurahan, dan banyak pihak.

Adapun bantuan makanan siap saji, pakaian layak pakai, perlengkapan bayi, dan uang dari donatur-donatur yg langsung diserahkan kepada korban dengan disaksikan RT, tagana, dan kelurahan.

Dalam Peninjauan ini Bupati Karimun bersama Tagana, Dinas Sosial, Kabag KomHumas, Camat Meral, Lurah Meral Kota, Anggota Dewan dan RT RW setempat.

 

(Ria)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *