BPN Anambas Serahkan 95 Sertifikat Tanah Bagi Warga Desa Sunggak

ANAMBAS– Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Kepulauan Anambas mengeluarkan 95 sertifikat hak atas tanah bagi warga Desa Sunggak Kecamatan Jemaja Barat Kabupaten Kepulauan Anambas, Senin (20/7/2020).

Secara simbolis, penyerahan sertifikat tersebut diserahkan kepada masyarakat Desa Sunggak.

“Saya selaku Kepala Desa Sunggak Kecamatan Jemaja Barat sangat berterimakasih kapada pimpinan kepala daerah Bupati Anambas, Wakil Bupati serta BPN Anambas yang telah menyerahkan sertifikat tanah kepada warga kami,” kata Kepala Desa Sunggak Mus Mulyadi.

Dia berharap program ini terus berjalan setiap tahunnya, agar desa yang kini ia pimpin tetap diberikan bagi warga yang tanahnya belum disertifikasi.

Selain itu juga, Mulyadi menyampaikan selain Sertifikat tanah yang diberikan ke masyarakat, pihaknya juga berharap untuk memperhatikan pembangunan di wilayah Desa Sunggak khususnya Kecamatan jemaja Barat.

Disamping itu, Musmulyadi juga menyebut pelajar tingkat SMA yang lulus tahun ini dan tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang universitas untuk dapat di bantu bekerja di di Lingkungan Pemkab Anambas khususnya di Kecamatan Jemaja Barat.

Menanggapi permintaan kepala Desa sunggak Bupati Anambas Abdul Haris akan berupaya meningkatkan pembangunan di Kecamatan Jemaja Barat.

Sebab, kata Bupati, Kecamatan baru masih banyak pembangunan yang harus dibangun layaknya Kecamatan.

“Pemerintah Daerah pasti memperhatikan terkait pembangunan di Jemaja Barat dan terhadap pembangunan di 10 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Anambas,” jelas Haris.

Diketahui media ini, pembangunan di Kecamatan Jemaja Barat dari pemerintah daerah telah melaksanan pekerjaan pembukaan akses badan jalan dari ibu kota Kecamatan ke Desa Sunggak pada tahun 2019 lalu dan beberapa pembangunan lainnya yang bersumber dari APBD.

Selain itu juga, kunjungan kerja Bupati Anambas dan Wakil Bupati Anambas pada (20/7) pantauan di lapangan lakukan penyerahan Dokumen Kependudukan secara simbolis kepada 2 orang warga dan penyerahan sertifikat tanah gratis 95 buku sertifikat kepada masyarakat Desa Sunggak dan 100 Sertifikat kepada masyarakat Desa Impol.

Penulis: Hariyadi
Editor: Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *