Indeks
Hukrim  

Enam Remaja Terciduk Ngelem Dalam Vihara Tanjung Uban

BINTAN, – – Polres Bintan melalui Satuan Samapta yang tergabung dalam regu I menciduk enam remaja saat sedang asyik menghirup lem jenis Aibon di lokasi tempat Ibadah Vihara Tanjung Uban, Kecamatan Bintan Utara, Minggu (15/12/2019) malam.

Tim Patroli Polres Bintan melalui Kepala Regu I, Brigadir AP. Ambarita mengatakan, Personil Patroli Sat Sabhara Polres Bintan melaksanakan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dengan sasaran remaja atau pemuda dan gelandangan atau Pengamen yang sedang duduk – duduk di dalam lokasi tempat Ibadah Vihara Tanjung Uban, Kecamatan Bintan Utara yang dianggap meresahkan masyarakat.

Kemudian Personil Patroli Sat Samapta Polres Bintan melakukan pemeriksaan terhadap Gelandangan atau pengamen tersebut dengan menggeledah badan, guna mengatisipasi membawa Sajam, Senjata Api, mengkonsumsi Miras dan Penyalahgunaan Narkoba.

“Hasil Pemeriksaan di temukan dua kaleng Lem sepatu merk Aibon. Setelah dilakukan introgasi singkat terhadap sekelompok gelandangan atau pengamen tersebut yang berjumlah enam orang, diketahui bahwa mereka baru saja mengkonsumsi atau menghisap Lem,” kata Brigadir AP. Ambarita.

Ambarita menjelaskan, dalam rangka mendukung program prioritas promoter Kapolri tahun 2019 yaitu Program Quick Wins seperti pembersihan preman dan premanisme, miras serta kegiatan monitoring antisipasi ditempat keramaian. Ia bersama Brigadir Jufri Edi Dafrinal dan Bripda Boy Raju melaksanakan patroli dengan rute sekitar Mapolres Bintan, Lintas Barat, Tanjung Uban dan Kecamatan Bintan Utara.

“Empat orang remaja berdomisili di Batam, 2 remaja lagi di Tanjungpinang dan Tanjung Uban (Bintan),” jelasnya.

Tim Patroli, kata Ambarita, kemudian melakukan pembinaan fisik terhadap sekelompok Gelandangan atau pengamen tersebut dan mengarahkannya untuk segera kembali ke rumah masing-masing.

“Petugas Patroli langsung mengantar satu orang remaja warga Tanjung Uban Kota dan diserahkan langsung kepada orang tuanya guna dilakukan pembinaan oleh keluarganya. Pihak keluarga remaja tersebut sangat berterima kasih kepada petugas Patroli Sat Samapta Polres Bintan,” ujar Ambarita.

 

Penulis: Redaksi

Exit mobile version