BINTAN, Radarsatu.com – Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat (RSJKO) Engku Haji Daud Provinsi Kepulauan Riau yang berlokasi di Jl. Indunsuri No.1, Tlk. Lobam, Kec. Seri Kuala Lobam, Kabupaten Bintan menawarkan Layanan Medical Check Up One Day Service (LaMe di keCUp ODays).
Inovasi layanan ini karena dilatar belakangi kesehatan sebagai aset yang berharga dan harus dijaga secara berkelanjutan. Dimana salah satu upaya pentingnya melakukan Medical Check Up (MCU) secara rutin.
Direktur RSJKO Engku Haji Daud, dr. Asep Guntur, MARS mengatakan, melalui layanan tersebut masyarakat luas dapat menjalani pemeriksaan kesehatan lengkap yang dapat diselesaikan dalam satu hari, untuk kenyamanan dan efisiensi waktu klien.
Lebih lanjut dijelaskan, bahwa program layanan itu bertujuan, antara lain memberikan kemudahan akses berbagai pemeriksaan kesehatan yang diinginkan dalam waktu singkat, serta memberikan layanan MCU yang cepat, efisien dan akurat dalam satu hari dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya deteksi dini terhadap penyakit.
“Melalui program ini kami komitmen memberikan layanan konsultasi menyeluruh dari hasil pemeriksaan, meningkatkan kenyamanan dan kepuasan sekaligus meningkatkan daya saing institusi layanan kesehatan,” tambahnya.
Adapun rangkaian layanan yang akan dilalui setiap pasien, mencakup Pemeriksaan kesehatan meliputi :
1. Fisik (anamnesis, riksa berat/ tinggi badan, IMT/ BMI, tensi, nasi, pernapasan,saturasi oksigen, suhu tubuh serta antropometri)
2. Pemeriksaan (riksa) mata (ketajaman penglihatan, lapang pandang, test buta warna)
3. Pemeriksaan telinga (test pendengaran dengan rangsangan suara, audiometri dan test kesimbangan)
4. Pemeriksaan jasmani (test rockport, NAPFA test)
5. Test Paru paru dengan Spirometri
6. Pemeriksaan Laboratorium (Hematologi lengkap, gula darah, profil lemak, fungsi hati, ginjal, urine, imunologi, riksa narkoba)
7. Pemeriksaan Radiologi (Rontgen dada, USG)
8. Pemeriksaan Jantung (EKG, Treadmill)
9. Pemeriksaan zat narkotika
10. Pemeriksaan Jiwa
11. Pemeriksaan Psikologi Klinis
12. Konsultasi Dokter.
Untuk mendukung layanan itu, RSJKO Engku Haji Daud Provinsi Kepri telah menyediakan Sumber Daya Manusia (SDM) cukup lengkap mulai dari dokter umum dan spesialis, perawat, psikolog klinis, petugas laboratorium.
“Layanan kami didukung sarana dan prasarana lengkap dengan sistem pendukung sesuai standar,” ungkapnya lebih lanjut.
Terkait estimasi biaya, tarif disesuaikan Peraturan daerah (Perda) SK, bahkan ada khusus potongan bagi karyawan yang telah melakukan kesepakatan dengan RSJKO EHD.
Direktur RSJKO Engku Haji Daud berharap inovasi layanan LaMe dikeCUp ODayS yang di lakukan pihaknya dapat menjadi solusi atas keterbatasan waktu yang dimiliki masyarakat dalam memperoleh layanan kesehatan berkualitas.
‘Keunggulan One Day Service yang didapat masyarakat, bisa mendaftar online tidak perlu mengantri. Namun layanan cepat efisien, dan disesuaikan dengan kebutuhan klien,” tandasnya.*
Nomor Hotline Service
085264619347 (H. Ns. Erion, S. Kep)