TANJUNGPINANG, Radarsatu.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tanjungpinang tengah memperkuat upaya penjagaan dan bantuan untuk mengantisipasi kemungkinan bencana alam selama musim hujan di bulan November ini.
Kepala BPBD Kota Tanjungpinang, Muhammad Yamin, menyatakan bahwa Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD telah disiagakan di Posko BPBD Jalan Ahmad Yani dan siap bekerja 24 jam dalam memberikan bantuan serta evakuasi bagi masyarakat yang terdampak bencana.
“Kami siap memberikan bantuan awal dalam bentuk evakuasi jika terjadi bencana. Misalnya, kami akan membantu penanganan pohon tumbang di jalan, rumah, atau fasilitas umum, agar kegiatan masyarakat dapat berjalan normal,” ujar Yamin.
BPBD juga telah menyiapkan langkah tanggap jika terjadi banjir di kawasan tertentu. Tim BPBD akan memfasilitasi warga untuk evakuasi ke lokasi yang lebih tinggi, menggunakan perahu karet dan kendaraan operasional lainnya. Selain itu, BPBD akan menyediakan tempat pengungsian dengan mendirikan tenda serta menyediakan kebutuhan pokok bagi warga terdampak.
Yamin menjelaskan beberapa daerah di Kota Tanjungpinang yang rawan mengalami banjir, di antaranya Kampung Bugis, perumahan di sekitar Jalan WR. Supratman Batu 14, Jalan Rawasari, Perumahan Jala Bestari Batu 8, Teluk Keriting, dan perumahan di sekitar Jalan Ir. Sutami.
“Kami mengimbau warga untuk waspada. Pastikan aliran listrik tidak terendam banjir dan berhati-hati terhadap hewan berbisa yang mungkin muncul akibat bencana,” tutup Yamin.
BPBD mengajak masyarakat Tanjungpinang untuk terus bersiaga dan mengikuti informasi cuaca serta arahan dari pihak terkait guna menghadapi musim hujan tahun ini dengan aman.