Akun Facebook Kades Sunggak Dihack, Pelaku Minta Uang dan Pulsa

ANAMBAS, RADARSATU.com – Musmulyadi Kepala Desa Sunggak Kecamatan Jemaja Barat Kabupaten Anambas mengaku akun Facebook dan Messenger miliknya diretas oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Ia mengatakan, peretasan itu baru ia ketahui setelah kontak di akunnya menghubunginya yang mengaku dimintai uang dan pulsa. Mendengar hal itu, ia lantas meminta agar permintaan pelaku tidak ditanggapi.

” Benar, akun Messenger dan Facebook saya di bajak, saat ini banyak yang menghubungi saya. Atas permintaan orang yang tidak bertanggung jawab meminta pengisian pulsa berharap jangan di tanggapi itu tidak benar dan bukan saya,” jelasnya, Sabtu (10/06/2021).

Baca Juga :  Ma'ruf Tegaskan Golkar Peduli Bukan Pencitraan Tapi Pengabdian

Dari hasil penelusuran media ini, pelaku meminta kontak di akun Musmulyadi mengisi pulsa ke nomor seluler 081257719190, selain itu pelaku juga meminta agar di transfer uang sebesar 300 ribu hingga 500 ribu Rupiah ke nomor rekening BRI 459510034666636 atas nama Salasiah.

(Hrs)
Editor: Nuel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *