Tingkatkan Pelayanan Masyarakat, Bupati Karimun Resmikan Dua UPT Puskesmas Sekaligus

KARIMUN – Tingkatkan fasilitas dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Bupati Karimun Aunur Rafiq resmikan dua gedung UPT Puskesmas di dua Kecamatan, Selasa (21/7/2020).

Dua gedung UPT puskesmas tersebut berada di Kecamatan Durai dan Kecamatan Kundur yang ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati dan didampingi Kepala Dinas Kesehatan Rachmadi.

“Hari ini kita telah meresmikan dua gedung UPT Puskesmas yang baru yaitu di Kecamatan Durai dan Kundur. Ini merupakan gedung ke-sembilan yang telah diresmikan di masa kepemimpinan kami,” kata Rafiq.

Baca Juga :  Soal Pemadaman Listrik di Natuna, Ombudsman Koordinasi dengan PLN Tanjungpinang

Rafiq menjelaskan, sejak tahun 2017 masa kepemimpinannya, dari 13 gedung yang direncanakan sudah 9 UPT puskesmas yang sudah terbangun sesuai dengan visi dan misi kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim.

“Alhamdulillah, sejak tahun 2017 kepemimpinan kami bersama pak Anwar Hasyim, dari 13 gedung yang direncanakan saat ini kita sudah berhasil bangun 9 gedung. Ini sesuai misi kita ke empat yaitu peningkatan kesehatan masyarakat,” jelasnya.

Orang nomor satu di Bumi Berazam itu menambahkan, saat ini pihaknya masih menyisakan satu gedung UPT Puskesmas yang masih dalam tahap pembangunan yakni di Kecamatan Belat.

Baca Juga :  Hadiri Wisuda UT Batam, Ansar: Jadikan Sebagai Starting Poin Langkah Selanjutnya

“Tahun ini gedung UPT Puskesmas Kecamatan Belat masih dalam proses pembangunan, sisanya empat gedung lagi yakni di Kecamatan Kundur Barat, Karimun, Moro dan Niur Permai akan kita bangun insyaAllah pada tahun 2021,” tambahnya. (Riandi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *