Mulai Besok Polres Tanjungpinang Akan Lakukan Simulasi New Normal

TANJUNGPINANG– Sebagai persiapan menghadapi new normal yang akan diberlakukan mulai pada tanggal 15 Juni mendatang, Polres Tanjungpinang bersama FKPD, OPD dan TNI melakukan rapat koordinasi di Mapolres Tanjungpinang, Kamis (4/6).

Terhitung mulai besok, Jum’at (4/6) Polres Tanjungpinang bersama personil gabungan akan melakukan simulasi pengawasan pelaksanaan new normal di sejumlah titik seperti Pelabuhan dan Bandara.

“Mulai besok kita akan lakukan simulasi selama beberapa hari di titik-titik keramaian masyarakat, seperti pelabuhan dan Bandara,” kata Muhammad Iqbal, Kapolres Tanjungpinang, Kamis (4/6).

Simulasi dilakukan untuk mendukung pemerintah Kota Tanjungpinang yang akan memberlakukan new normal.

Dalam penerapannya nanti, Polres Tanjungpinang bersama personil gabungan akan melakukan pengawasan secara persuasif dan humanis.

“Kita akan melakukan pengawasan secara persuasif dan humanis,” ujarnya

Kapolres juga mengatakan saat ini masih banyak masyarakat Kota Tanjungpinang yang belum memahami dan waspada terhadap penyebaran.

“Masih banyak masyarakat kita yang belum memahami atau waspada terhadap Covid-19,” ujarnya.

Penulis: Immanuel
Editor: Taufik. K

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *