Pengusaha Muda Bagi-bagi Sembako Untuk 250 Janda Tua di Kampung Bugis

TANJUNGPINANG– Pengusaha muda asal Kelurahan Kampung Bugis, Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) Ansyari Idris membagikan 250 paket sembako untuk janda tua se Kelurahan Kampung Bugis, Minggu, 19 April 2020.

Bantuan sembako yang diberikan tersebut, berupa beras dalam bentuk kemasan lima kilogram serta satu lembar masker kain berstandar SNI.

Ansyari mengatakan, pembagian sembako ini dalam rangka meringankan beban warga yang terdampak sosial ekonomi akibat virus corona atau COVID-19.

“Di tengah pandemi COVID-19, banyak warga khususnya janda tua yang kesulitan secara ekonomi. Saya merasa terpanggil untuk menyantuni mereka, semoga bantuan yang sedikit ini bermanfaat buat menopang kebutuhan hidup saat ini,” kata Ansyari.

Baca Juga :  Kabar Gembira, Pemda Usulkan Peraturan Pro Warga Kurang Mampu

Pria yang akrab disapa Aan itu pun mengharapkan, kegiatan ini dapat memotivasi pengusaha muda atau warga lainnya yang memiliki kemampuan lebih, agar ikut serta bersedekah buat masyarakat kurang mampu di daerah tersebut.

“Bersedekah tidak membuat harta kita berkurang, justru akan semakin bertambah. Perlu diketahui juga, bahwa di dalam harta kita, ada pula hak orang lain yang perlu diserahkan kepada yang berhak menerimanya,” imbuhnya.

Sementara itu, Yanti, salah seorang penerima bantuan mengaku amat bersyukur menerima bantuan tersebut, karena di tengah kondisi saat ini warga seperti dirinya sangat membutuhkan uluran tangan dari orang-orang mampu nan dermawan maupun pemerintah setempat.

Baca Juga :  Tarik Investasi Masuk, Kabiro HPP BP Batam: Sama-sama Kita Bersinergi

“Alhamdulillah, saya bersyukur sekali. Apalagi sekarang ini, sulit bagi kami untuk keluar rumah mencari rezeki, karena ikut anjuran pemerintah duduk di rumah buat melawan COVID-19,” tuturnya.

Ketua RW I Kelurahan Kampung Bugis, Rohaizan AR, sangat mengapresiasi kegiatan sosial yang diilakukan oleh pengusaha muda tersebut.

Dia berharap ada lebih banyak lagi pihak-pihak yang ikut berpartisipasi menyisihkan sebagian hartanya guna membantu warga kurang mampu dan terdampak COVID-19 khususnya di daerah Kampung Bugis.

“Tidak hanya janda, tapi juga menyasar warga kurang mampu lainnya. Ansyari Idris sudah memulainya, yang lain mudah-mudahan segera menyusul. Semoga apa yang telah dilakukannya, dibalas pahala berlipat ganda oleh Allah SWT,” tuturnya.

Baca Juga :  Jaga Lingkungan Bersih, Pj Wali Kota Tanjungpinang Insiasi Goro Bersih Bedelau

Penulis: Mn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *