Di Anambas Stok Masker Kosong, Warga Incar Masker kain

ANAMBAS, — Khawatir penyebaran virus corona atau Covid-19. Warga di Kabupaten Kepulauan Anambas memborong masker secara besar-besaran.

Pantauan awak media ini, Kamis (19/3/20), pengunjung di Pasar Inpres, Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan, menyerbu penjual masker berbahan kain.

Mereka terpaksa membeli masker berbahan kain karena ketersediaan stok masker sekali pakai di daerah itu mulai sulit dicari.

Seorang pembeli, Tini, mengungkapkan, dirinya terpaksa membeli masker berbahan kain dengan harapan terhindar dari bakteri serta virus.

“Lebih nyaman pakai masker yang sekali pakai, tapi karena nggak ada saya beli yang kain aja, lumayan bisa dicuci juga,” kata Tini.

Sementara salah seorang pedagang menyebutkan bahwa harga masker sekali pakai dijual Rp 5 ribu untuk 3 lembar. Sedangkan untuk masker kain dijual Rp 10 ribu per lembarnya.

Ia mengaku tidak bisa menyediakan stok masker, karena pengiriman masker yang biasanya dijual berasal dari Jakarta.

“Sudah habis mbak, tinggal masker kain aja yang ada. Orang kemarin udah pada borong. Kurang tahu kapan ada lagi. Soalnya di Jakarta juga katanya terbatas,” katanya.

Penulis: Hariyadi
Editor: Taufik. K

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *