Rahma: Tanjungpinang Harus Tidak Ada Lagi Praktik Pungli

Tanjungpinang – Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Provinsi Kepulauan Riau melaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja dan sosialisasi unit pemberantasan pungli pada sektor pelayanan publik. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Bulang Linggi Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Tanjungpinang Selasa, (15/10).

Wakil Walikota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S. IP menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dilaksanakan.

“Tentunya semua sudah tahu bahwa pungli itu sangat dilarang dan melanggar aturan, namun terkadang iman kita yang tidak kuat, dan semua itu tidak terlepas dari niat individu kita untuk melakukan kecurangan untuk mengambil keuntungan dengan cara yang salah,” ujar Rahma.

Dalam kesempatan ini Rahma juga berpesan agar para peserta yang mengikuti sosialisasi ini dapat mengimplementasikan dan menerapkannya dalam kehidupan kerja sehari hari.

“Melalui kegiatan ini, saya berpesan untuk mari bersama-sama kita menjaga kepercayaan masyarakat, serta menjaga nama baik lembaga yang diamanahkan masyarakat kepada kita, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan sosialisasi Saber Pungli pada hari ini kita semua dapat benar-benar melaksanakannya dengan bersikap jujur, serta tidak ada lagi yang namanya pungli di Provinsi Kepri khususnya di Kota Tanjungpinang, dan kerjakanlah sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tambah Rahma.

Baca Juga :  Ajak Pengusaha Lokal Berinvestasi, Nurdin Siap Bantu Perizinan

Diakhir sambutan, Rahma kembali berharap bahwa sosialisasi tentang Saber Pungli ini bisa menjadi bahan evaluasi kerja. “Pemerintah Kota Tanjungpinang sangat mendukung dengan kegiatan ini, dan saya ingatkan agar seluruh Kepala OPD, Camat dan Lurah supaya berhati-hati dalam menjalankan tugas yang telah diamanahkan, Kota Tanjungpinang harus tidak ada lagi praktik Pungli,” tutup Rahma dengan tegas.

Sempena Peringatan Hari Ulang Tahun ke-18 Kota Otonom Tanjungpinang, dilaksanakan berbagai kegiatan diantaranya Upacara Peringatan HUT ke-18 Kota Otonom Tanjungpinang, dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober 2019 di Halaman Kantor Walikota Tanjungpinang, kemudian dilanjutkan dengan Sidang Paripurna Istimewa di Ruang Sidang DPRD Kota Tanjungpinang

Baca Juga :  Pemko Tanjungpinang Beri Apresiasi kepada Wajib Pajak

Pada tanggal 17-19 Oktober 2019 dilaksanakan Gawai Seni Kota Tanjungpinang yang disejalankan dengan Festival Gemala dengan menampilkan berbagai atraksi dan kesenian di Gedung Daerah Tanjungpinang seperti Tari Kreasi, Visualisasi Gurindam 12, Tari Zapin dan lain sebagainya. Pada 18 Oktober 2019 dilaksanakan Pemutaran Perdana film “JANJI DI ATAS PELANTAR” di Studio XXI Mall TCC Tanjungpinang. Film tersebut dibintangi oleh Hj. Rahma, S.IP, Wakil Walikota Tanjungpinang, dan sebagai bintang tamu H. Syahrul, S.Pd, Walikota Tanjungpinang. Film tersebut juga diputar kembali pada 20 Oktober di Gedung Kesenian Aisyah Sulaiman Tepi Laut. Selanjutnya pada 20 Oktober 2019 adalah malam hiburan masyarakat di Lapangan Pamedan.

Pada 25-27 Oktober juga diselenggarakan Dragon Boat Race di Sei Carang, pada 26 Oktober juga dilaksanakan Festival Kopi di Sungai Carang, 28 Oktober dilaksanakan juga Pameran Museum Bahari di Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah dan ditutup dengan pelaksanaan Pawai Budaya dan Pawai Mobil Hias pada 29 Oktober 2019 mendatang.

Baca Juga :  Sejak Januari 2022, BBI Distribusikan 17.000 Benih Nila ke Kelompok Budidaya Ikan Air Tawar

Sementara itu, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau juga akan melaksanakan perhelatan Festival Bahari Kepri yang akan dilaksanakan pada 5-10 November 2019 dengan berbagai rangkaian acara diantaranya Festival Sungai Carang, Lomba Gasing, Lomba Drumband, Kepri Carnaval, Lomba Dayung Sampan dan lainnya.

HUT ke-18 Otonom Kota Tanjungpinang mengusung tema “Bersinergi, Berdedikasi, Berprestasi Membangun Masyarakat Madani”. Mari kita saksikan, sukseskan dan meriahkan bersama-sama. (Hm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *