Ayo Makan Ikan! Besok DKP Kepri Gelar Pasar Ikan Murah di Karimun

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kepulauan Riau Cabang Karimun, Faizal. (Foto: Kar)

KARIMUN, radarsatu.com – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kepulauan Riau Cabang Karimun akan menggelar pasar ikan murah di Karimun.

Kegiatan itu dilaksanakan selama dua hari tanggal 18 dan 19 Maret 2025 di dua lokasi berbeda.

banner 350x350

Pertama di Telaga Riau belakang Toko Salemba Kecamatan Karimun, dan di Kantor Camat Meral.

“Pasar ikan murah ini dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah,” ujar Kepala DKP Provinsi Kepri Cabang Karimun, Faizal, Senin (17/3).

Dikatakannya, ada dua jenis ikan yang dijual di pasar murah, terdiri dari ikan selikur Rp 18.000 per kg dan mata besar Rp 29.000 per kg.

“Cukup banyak ikan yang kita disediakan, untuk harganya di bawah harga pasar,” ucap Faizal.

Ia menyebutkan, tujuan diadakannya pasar ikan murah ini adalah untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok di Kabupaten Karimun.

“Kita membantu masyarakat untuk mendapatkan ikan dengan harga murah,” tutur Faizal.

Dia mengharapkan, masyarakat Kabupaten Karimun memanfaatkan kehadiran pasar ikan murah DKP Kepri di dua lokasi tersebut.

“Harga jauh lebih murah dari harga di pasar. Karena tujuan digelarnya pasar ikan murah, untuk meringakan beban warga serta menstabilisasikan harga kebutuhan pokok penting,” ucap Faizal.

Selain ikan, juga ada dijual bahan-bahan pokok lainnya. Operasi pasar murah ini digelar oleh Pemkab Karimun.

Tujuan dari kegiatan tersebut, untuk mengontrol harga serta memastikan ketersediaan stok bahan pokok di pasaran. Selain itu, untuk pengendalian inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.

Adapun produn yang dijual dengan harga terjangkau diantaranya beras SPHP Bulog 5 kg dijual Rp 58.000, gula pasir Rp 16.000 per kg, beras premium Gajah 10 kg Rp 140.000, telur ayam Rp 42-45.000 per papan.

Tepung Sip 1 kg Rp 8.500, minyak goreng Cammila 900 ml Rp 16.500, minyak goreng Mitra 2 liter Rp 35.000, kacang tanah kupas b 1 kg Rp 31.500.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *