BPJAMSOSTEK Serahkan Santunan untuk ahli Waris Nelayan di Pulau Tiga

Kepala BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Tanjungpinang, Sunjana Ahmad mendampingi Gubernur Kepri Ansar Ahmad, menyerahkan bantuan santunan JKM kepada ahli waris nelayan di Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna pada Selasa (10/09/2024). (Foto: Ist)

NATUNA, RADARSATU.COM – BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), menyerahkan dana santunan jaminan kematian (JKM) kepada ahli waris dari satu nelayan di Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Tanjungpinang Sunjana Ahmad mengatakan, ahli waris tersebut atas nama Usmandi nelayan Desa Sabang Mawang, Kecamatan Pulau Tiga.

“Nelayan yang meninggal karena sakit, Usmandi tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan yang iurannya ditanggung oleh Pemprov Kepri, Tahun Anggaran 2023” kata Sunjana Achmad.

Adapun bantuan santunan yang diberikan kepada ahli waris, sebesar Rp42 juta. “Bantuan itu sebagai wujud negara hadir untuk melindungi masyarakat/pekerja yang dilindungi BPJS Ketenagakerjaan, khususnya para nelayan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari di laut,” katanya.

Baca Juga :  Tim Satgas Pangan Karimun Sidak Harga dan Ketersedian Sembako Diberbagai Pusat Perbelanjaan

Menurutnya bagi nelayan yang mengalami kecelakaan saat melaut, maka BPJS Ketenagakerjaan akan menanggung biaya pengobatannya. “Kalau meninggal, ahli warisnya dapat uang santunan, karena mereka tentu perlu biaya untuk melanjutkan hidupnya,” ucap Sunjana.

Selain menyerahkan Santunan program JKM, Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad dalam kesempatan kunjungan kerjanya di Pulau Tiga juga menyerahkan bantuan iuran BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat kelautan dan perikanan.

Dalam sambutannya, Gubernur Ansar menegaskan dirinya akan memastikan bahwa seluruh masyarakat, termasuk di daerah kepulauan kecil seperti Pulau Tiga, mendapatkan akses yang sama terhadap infrastruktur dan layanan sosial.

Baca Juga :  Operasi Tertib Lalulintas, Polantas Pekanbaru Optimalkan ETLE Mobile

Ansar menegaskan bahwa Pemprov Kepri berkomitmen kuat untuk keberlanjutan program ini.

“Kami akan terus bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan pembangunan ini berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Menurutnya Kelautan dan perikanan adalah tulang punggung ekonomi. Dirinya akan terus mendukung para pekerja di sektor ini untuk memastikan kesejahteraan mereka terjaga.

Diketahui untuk sektor kelautan dan perikanan di Kecamatan Pulau Tiga, Pemerintah Provinsi Kepri memberikan bantuan iuran BPJS Ketenagakerjaan kepada 202 penerima, dengan anggaran Rp40,7 juta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *