Perhatian! Ini Perkiraan Cuaca Sepekan Kedepan Dari BMKG Tanjungpinang

Prakirawan BMKG, Vivi Putrimah Ardah (Foto:Yuki Vegoeista)

TANJUNGPINANG, RADARSATU.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tanjungpinang perkiraan potensi terjadinya hujan dengan intensitas ringan-sedang. Hal ini diungkapkan oleh Prakirawan Cuaca BMKG Tanjungpinang, Vivi Putrima Ardah, Selasa (04/06).

“Kondisi Tanjungpinang seminggu kedepan masih berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan-sedang,” ungkapnya.

Selain daripada itu, Vivi juga menjelaskan suhu yang berada di Tanjungpinang berkisar antara 25 – 32 °C yang termasuk Normal.

Selain daripada itu, ia juga menjelaskan gelombang laut disekitar Tanjungpinang berkisar antara 0.1 – 1.0 meter. Tidak selesai sampai situ, kecepatan angin juga turut menjadi pengawasan BMKG yang dimana angin yang berhembus berkisar antara 5 – 25 km/jam.

Baca Juga :  Peringatan Hardiknas Tingkat Provinsi Kepri, Gubernur Ansar Ajak Masyarakat Melompat ke Masa Depan Melalui Merdeka Belajar

Mengenai hujan yang diperkirakan akan turun ini, Vivi meminta masyarakat agar tetap berhati-hati. Khusunya pagi masyarakat yang sedang melakukan aktifitas diluar ruangan.

“Saya juga menghimbau kepada masyarakat tetap berhati-hati khususnya bagi masyarakat yang memang beraktivitas diluar rumah atau ruang terbuka khususnya. Dan bagi para pengendara motor atau mobil selalu sedia payung atau jas hujan dan tetap berhati-hati dalam berkendara karena ketika hujan jalanan akan menjadi licin dan jarang padang berkurang,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *