Kapal Evelyn Calisca 01 Terbalik, Bermuatan 79 Penumpang

INHIL, RADARSATU.COM – Evelyn Calisca 01 yang terbalik di Perairan Air Tawar, Kecamatan Kateman, Indragiri Hilir berjumlah 79 penumpang.

Jumlah tersebut berdasarkan hasil yang berhasil dirilis oleh pihak Kepolisian Resort Inhil.

Dari 79 orang penumpang tersebut, 62 orang dinyatakan selamat dan 10 orang masih dalam perawatan.

“Jumlah penumpang menjadi 79 orang setelah Polres Inhil mendata, yang selamat 62 orang,” kata Kapolres Indragiri Hilir, AKBP Norhayat, Jumat (28/4/2023).

Kapolres mengatakan, seluruh penumpang yang selamat diluar 10 orang masih dirawat, sudah dijemput pihak keluarganya.

Sementara itu, untuk korban yang meninggal dunia akibat kapal terbalik ini berjumlah 11 orang.

“Total korban yang meninggal 11 orang, setelah kami melakukan verifikasi langsung terhadap pihak Syahbandar Tembilahan,” jelasnya.

Data ini kata Kapolres merupakan update terbaru, setelah pihaknya terus melakukan update di lapangan.

Kapolres mengaku bertambahnya data penumpang didapat dari pihak Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tembilahan, setelah terus diverifikasi.

Rinciannya, dari total 79 seluruh penumpang, sebanyak 73 orang dilaporkan orang berangkat dari Tembilahan dan di Guntung bertambah enam orang.

“Ada keluarga datang melapor satu orang belum ditemukan dan kita verifikasi lagi data 5 orang lainnya,” papar Kapolres.

Selain itu, hasil verifikasi yang terus dilakukan ada penumpang yang ikut naik. Namun hasil pengecekan disebutkan sudah tiba di Batam.

“Untuk memastikan, tim gabungan masih melakukan pencarian,” ungkap Kapolres.

Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal memastikan jajarannya akan menyelidiki penyebab Kapal pengangkut penumpang SB Evevlyn Calisca 01 terbalik di Tembilahan, tujuan Tanjung Pinang, terbalik di Perairan Guntung, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).

“Jika ada kelalaian penyedia jasa, akan ditindak tegas,” tegas Kapolda, Jumat (28/4).

Irjen Iqbal memastikan pihaknya akan menyelidiki penyebab terbaliknya SB Evevlyn Calisca 01.

“Prinsipnya, bila ada hal-hal yang mengakibatkan insiden ini karena perbuatan melawan hukum akan ditindak tegas,” terang Irjen Iqbal.

Untuk itu, Polda Riau dan Polres Inhil sedang melakukan pendalaman dan pemeriksaan terkait insiden ini.

“Jika ditemukan perbuatan melawan hukum, akan kami sikat dan kami akan periksa awak-awak kapalnya,” tandas Irjen Iqbal.

Insiden itu terjadi pada 27 April 2023, setidaknya ada 11 penumpang yang tewas. Sementara yang selamat ada sebanyak 62 orang. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *