M. Yusuf Sirat Terpilih Menjadi Ketua HKTI Kabupaten Karimun Periode 2022-2027

Ketua Terpilih Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Karimun periode 2022-2027, Muhammad Yusuf Sirat melakukan foto bersama. (Foto: Riandi/Radarsatu.com).

KARIMUN, RADARSATU.COM – Ketua DPRD Karimun Muhammad Yusuf Sirat Terpilih menjadi Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Karimun periode 2022-2027.

Yusuf Sirat terpilih secara aklamasi melalui Musyawarah Cabang (Muscab) yang digelar di Pondok Dang Merdu Sei Bati, Kecamatan Tebing, Rabu (19/10/2022).

Usai terpilih, Yusuf Sirat mengucapkan terimakasih kepada petani dan nelayan perwakilan dari 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Karimun atas kepercayaan dan amanah yang telah diberikan kepadanya.

“Terus terang saya sangat terharu karena bagaimanapun kita semua bersama kebanyakan berasal dari petani dan nelayan, mari bersama kita besarkan HKTI dan tingkatkan kehidupan para petani dan nelayan untuk lebih makmur,” ujarnya.

Ia menjelaskan, HKTI merupakan organisasi sosial di Indonesia yang berskala nasional dan dipimpin oleh Mantan Panglima TNI Jenderal (TNI) Moeldoko.

Berdiri sendiri dan mandiri yang dikembangkan berdasarkan kesamaan aktivitas, profesi dan fungsi didalam bidang agrikultur dan pengembangan pedesaan, sehingga memiliki karakter profesional serta persaudaraan.

“Sesuai tujuan, HKTI memiliki peran untuk meningkatkan pendapatan, kesejahteraan, harkat, martabat insan tani serta penduduk pedesaan dan pelaku agribisnis lainnya,” jelasnya.

Terakhir, Yusuf Sirat juga menetapkan tim formatur untuk membentuk kepengurusan PAC.

Menurutnya, kehadiran PAC tersebut nantinya yang akan menjalankan amanah dan tugas untuk mengembangkan organisasi dalam memajukan sektor pertanian di Kabupaten Karimun.

“Kita mengemban amanah bagaimana bisa memajukan pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan. Ini suatu tugas dan amanah yang cukup berat bagi kita, namun jika adanya dukungan yang diberikan Insya Allah akan lebih ringan,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *